Sidang Terbuka Promosi Doktor Ilmu Hukum Untuk Promovendus KMS Herman Dengan Predikat Sangat Memuaskan

ANALISNEWS, Jakarta – Rangkaian kegiatan Sidang Terbuka Promosi Doktor merupakan bentuk dari seorang promovendus (Mahasiswa PhD), yang telah berhasil menuntaskan studi program Doktor yang sudah diteliti, nantinya akan dipertanggung jawabkan dalam tugas akhirnya.

Pada hari Selasa, 23 Augustus 2022, bertempat di Kampus A Gedung D Aula lantai 8, Jalan Raya Kali Malang No. I Jakarta Timur, Rektor Fakultas Hukum Universitas Borobudur melakukan promosi Doktor kepada saudara Dr.H.KMS Herman S.H., M.H. Sidang terbuka Promosi Doktor ini dilakukan melalui tatap muka.

Sidang terbuka promosi doktor dibuka oleh ketua sidang untuk kemudian diberikan kesempatan kepada promotor, ko-promotor, tim penilai, dan tim penguji untuk memberikan pertanyaan terkait disertasi yang sudah dilakukan. Promovendus mampu menjawab pertanyaan dengan baik dan lancar serta dapat mempertahankan argumen atas disertasinya, sehingga berhasil lulus dengan predikat “sangat memuaskan.”

H.KMS Herman, S.H., M.H. berhasil mempertahankan disertasinya tersebut, yang berjudul “Penegakan Hukum Tindak Pidana Pajak Yang Merugikan Keuangan Negara Sebagai Tindak Pidana Korupsi Di Indonesia” di hadapan Sidang Rektor Fakultas Hukum Universitas Borobudur yang dipimpin oleh Prof Dr. Abdullah Sulaiman, S.H, M.H (Selaku Promotor), Dan Dr.Riswandi, S.H., M.H (Selaku Ko Promotor), prosesi Dewan penguji Doktor Universitas Borobudur yang terdiri dari :

1. Prof Ir. BambangBernanthos, MSe
2. Prof Dr. Faisal Santiago,SH, MM
3. Prof Dr. AddullahSulaiman, S.H, M.H
4. Dr. Riswandi S.H, M.H
5. Prof Dr. Ade Daryono,S.H, MSi
6. Prof Dr. Zainal Arifin Hoesein, S.H, M.H

Setelah memaparkan disertasinya dan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh dewan penguji, Dr.H.KMS Herman,S.H, M.H ditetapkan sebagai Doktor Ilmu Hukum dengan predikat SANGAT MEMUASKAN.

Dr.H.KMS Herman SH MH adalah Doktor ke 120 (seratus dua puluh) yang dihasilkan oleh Program Studi Ilmu Hukum yang lulus setelah Program Pascasarjana diselenggarakan langsung oleh Fakultas Hukum Universitas Borobudur.

Dalam sambutannya Rektor Universitas Borobudur mengucapkan selamat atas keberhasilan saudara Dr.H.KMS Herman, S.H, M.H dengan gelar Doktor pada Universitas Borobudur,” ujar Prof Ir Bambang Bernanthos MSe.

Sementara itu Dr.H.KMS Herman SH MH, saat di wawancarai oleh awak media menyampaikan, syukur alhamdulilah penelitian saya selama 2 tahun terakhir ini mendapat apresiasi dari para penguji, dalam ujian terbuka sidang Doktor Hukum ini, tadi semua penguji memberikan apresiasi ke pada saya atas keberanian saya yang berani membuat terobosan untuk menggeser tindak pidana pajak sebagai tindak pidana Korupsi dalam penelitian saya selama 2 tahun ini,” ujar Dr. H.KMS Herman.

Lanjut dia, Herman berharap Kiranya akan dibuat berbagi peraturan undang undang bidang perpajakan yang secara tegas mengatakan tindak pidana pajak masuk dalam kategori tindak pidana Korupsi,” harapnya.

Masih di lokasi yang sama ketua Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia (AWPI) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kota Bekasi memberikan ucapan, “Selamat dan Sukses atas Prestasinya dengan hasil sangat memuaskan sebagai Doktor Hukum kepada Dr. H. KMS Herman SH MH.

“Kami atas nama pribadi dan pengurus AWPI DPC Kota Bekasi, sekali lagi mengucapkan selamat dan Sukses kepada Dr. H. KMS Herman SH MH atas prestasi nya sebagai Doktor Hukum,” pungkasnya.(ARS)

Sumber

Twitter
LinkedIn
Telegram
WhatsApp